Thursday, July 23, 2009

KIMIA - Bab 1

Bahan kimia kelas XII IPA semester ganjil dan genap:

1. Sifat koligatif larutan
2. Redoks dan elektrokimia
3. Kimia unsur dan kegunaannya
4. Kimia karbon
5. Aspek Biokimia


Pembagian bahan dalam 1 tahun:

4 jam pelajaran untuk mempelajari kimia yang anorganik. Dan 1 jam pelajaran untuk membahas kimia organik dalam setiap minggu.


Bab I: SIFAT KOLIGATIF LARUTAN

- penurunan tekanan uap larutan
- penurunan titik beku larutan
- kenaikan titik didih larutan
- tekanan osmosis


Soal-soal latihan:

1. Tentukan tekanan uap jenuh larutan, jika tekanan uap air 24 cmHg.
a. 9 gram glukosa yang terlarut dalam 900 gram air
b. 1,2 gram urea yang terlarut dalam 560 gram air
c. 46 % larutan alcohol, jika tekanan uap alcohol 20 mmHg
d. 11,7 gram natrium klorida dalam 720 gram

2. Tentukan penurunan tekanan uap jenuh larutan NaOH 10% pada suhu 27 oC jika tekanan uap jenuh air 20 mmHg.

3. Ke dalam 720 gram dilarutkan 25,2 gram suatu zat non elektrolit. Ternyata tekanan uap jenuh larutan ini 0,1 mmHg lebih rendah dari pada tekanan uap jenuh air. Jika tekanan uap jenuh air 20,1 mmHg, tentukan Mr senyawa non elektrolit tersebut.

4. Ke dalam 500 gram air dilarutkan 1,8 gram glukosa, kemudian ditambah lagi X gram urea. Ternyata larutan membeku pada suhu –0,372 oC. Jika Kf air 1,86o, berapa harga X?

5. 0,05 mol larutan elektrolit biner dalam 100 gram air membeku pada suhu -1,55 oC. Jika Kf air 1,86, berapa persen elektrolit tersebut terurai?

6. 4 gram asam asetat dalam 500 gram air membeku pada suhu -0,252 oC. Jika Kf air 1,8, berapa derajat ionisasi asam tersebut?

7. Ke dalam 500 gram air terlarut 0,2 mol asam sulfat. Jika 2/5 bagian dari elektrolit itu mengion, Kb air 0,52, berapa titik didih larutan tersebut?

8. Sebanyak 3 gr senyawa organik dilarutkan ke dalam 100 gr benzene. Jika larutan tersebut mendidih pada suhu 80,54 oC, tentukan massa atom relatif senyawa organik tersebut (titik didih benzene 80 oC dan Kb benzene 2,53).

9. Hitung titik beku larutan 12,8 g naftalena (C4H8) dalam 250 gr benzene, jika titik beku benzene 5,5 oC dan Kf benzene 5,1).

10. Hitung titik beku larutan urea 28% jika Kf air 1,86.

11. Hitung tekanan osmotik larutan yang mengandung 3,42 gr sukrosa dalam 200 ml larutan pada suhu 25 oC (Mr 342).

12. Tekanan osmotik larutan yang mengandung 5 gr insulin dalam 50 ml adalah 0,427 atm pada suhu 25 oC. Hitung massa molekul relatif insulin.

13. Suatu larutan yang mengandung 1,8 gr zat non elektrolit dalam 200 ml larutan ternyata isotonik dengan 100 ml larutan yang mengandung 5,13 gram sukrosa (C12H22O11). Jika temperatur kedua larutan sama, berapa massa atom relatif zat tersebut?

14. Sebanyak 2,08 gram barium klorida dalam 200 ml larutan ternyata mengion sempurna. Berapa tekanan osmotik larutan tersebut jika diukur pada suhu 27 oC?

15. Campuran sebanyak 12,12 gr yang terdiri dari glukosa dan sukrosa dan dilarutkan ke dalam 100 gr air dan mendidih pada suhu 100,312 oC. Jika Kb air 0,52, tentukan massa masing-masing zat terlaeut tersebut.

KOMPUTER - Bahasa C

Sejarah Bahasa

Bahasa C merupakan perkembangan dari bahasa BCPL yang dikembangkan oleh Martin Richards pada tahun 1967. Selanjutnya bahasa ini memberikan ide kepada Ken Thompson yang kemudian mengembangkan bahasa yang disebut bahasa B pada tahun 1970. Perkembangan selanjutnya dari bahasa B adalah bahasa C oleh Dennis Ricthie sekitar tahun 1970-an di Bell Telephone Laboratories Inc. ( sekarang adalah AT&T Bell Laboratories ). Bahasa C pertama kali digunakan di computer Digital Equipment Corporation PDP-11 yang menggunakan system operasi UNIX. Hingga saat ini penggunaan bahasa C telah merata di seluruh dunia. Hampir semua perguruan tinggi di dunia menjadikan bahasa C sebagai salah satu mata kuliah wajib. Sealin itu, banyak bahasa pemrograman popular seperti PHP dan Java menggunakan syntaks dasar yang mirip bahasa C. Oleh karena itu, kita juga sangat perlu mempelajarinya.


Kelebihan Bahasa C

- Bahasa C tersedia hampir di semua jenis computer
- Kode bahasa C sifatnya adalah portable dan fleksibel untuk semua jenis computer
- Bahasa C hanya menyediakan sedikit kata-kata kunci, hanya terdapat 32 kata kunci.
- Proses executable program bahasa C lebih cepat.
- Dukungan pustaka yang banyak
- C adalah bahasa yang terstruktur
- Bahasa C termasuk bahasa tingkat menengah


Kekurangan Bahasa C

- Banyaknya Operator serta fleksibilitas penulisan program kadang-kadang membingungkan pemakai
- Bagi pemula pada umumnya akan kesulitan menggunakan pointer


Pengelompokan Tingkat Dari Bahasa Pemrograman

1. Bahasa tingkat tinggi
Modula-2, Pascal, COBOL, FORTRAN, BASIC
2. Bahasa tingkat menengah
Java, C++, C, FORTH
3. Bahasa tingkat rendah
Macro - Assembler, Assembler


Penulisan Program Bahasa C

#include
#include adalah salah satu pra prosesor yang tersedia pada C++. Bentuk umumnya bisa berupa :
#include
#include”namafile”

Fungsi main() menjadi awal dan akhir eksekusi program C++. Main adalah nama judul fungsi.
Tanda () digunakan untuk mengapit argument fungsi yaitu nilai yang akan dilewatkan ke fungsi.

Tanda { merupakan eksekusi awal.
Tanda } merupakan eksekusi akhir.
Void mendahulukan main() : menyatakan bahwa fungsi ini tidak memiliki nilai balik.

{
Cout<<”Hai selamat Pagi ”;
}

String (deret karakter) diawali dan diakhiri dengan tanda petik.
Tanda ; adalah akhir pernyataan.

Iostream merupakan delarasi yang diperlukan oleh cout.
Cout merupakan sebuah objek didalam objek C++ yang fungsinya untuk menampilkan data ke layar.
Conio merupakan deklarasi yang diperlukan oleh getch.
Getch() berfungsi membaca data karakter.
Karakter yang dimasukkan tidak perlu diakhiri dengan penekanan tombol enter.
.h – file header adalah file – file yang berisi berbagai deklarasi seperti fungsi, variabel, dsb.